Microsoft, Lumia 540, Nokia, Screenshot

Cara Mengambil Screenshot di Lumia 540

Salah satu yang membuat saya suka menggunakan smartphone adalah kemudahan dalam mengambil screenshot. Sudah tahu kan apa itu screenshot?. Sekedar mengingatkan kembali, screenshot merupakan cara mengambil gambar yang sedang tampak di layar, entah PC, Laptop, ataupun smartphone.

Microsoft, Lumia 540, Nokia, Screenshot
Cara mengambil screenshot di Lumia 540

Tidak dapat dipungkiri suatu saat kita butuh untuk mengirimkan bukti apa yang sedang kita keluhkan, atau mengirimkan bukti transfer yang kita lakukan (jika kita seorang pelaku bisnis dan sering melakukan transfer uang via smartphone atau komputer).

Dengan menggunakan smartphone, kita lebih mudah dalam mengambil screenshot. Karena kita cukup menggunakan kombinasi tombol key, meski hal tersebut kadang tidak bisa diterapkan di semua merek smartphone.

Nah jika anda seorang pengguna Windows Phone (8.1) dan menggunakan Lumia 540, untuk mengambil gambar yang sedang tampak dilayar (screenshot) sangatlah mudah, anda hanya perlu menekan “tombol power + volume up” secara bersamaan untuk beberapa saat hingga berwarna biru dan muncul notifkasi jika hasil (gambar) telah tersimpan.

Dan untuk melihat hasilnya, cukup buka galeri foto dan temukan hasil screenshot di dalam tab “album”, atau dapat juga anda menggunakan aplikasi file explore untuk membukanya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top