Meizu

Bocoran baru ungkap keberadaan Meizu M6T

Kabar kali ini datang dari Meizu yang tidak lama ini telah mengupload sebuah poster lewat akun resminya di Weibo dalam postingan tersebut terlihat sebuah sub-brand Blue Charm yang akan diluncurkan pada tanggal 29 Mei 2018

Meizu
Meizu

sub-brand Blue Charm itu sendiri bernama “6T” dari kebiasaan meizu sebelumnya biasanya pada sub brand tersebut identik dengan seri M seperti pada Meizu M6

Beberapa waktu lalu juga muncul Blue Charm Note 6 dan kemudian dirilis sebagai Meizu M6 Note, dari prediksi yang beredar di duga kuat bahwa 6T ini adalah Meizu M6T yang bakal hadir sebentar lagi, untuk spesifiknya Meizu dikabarnya akan merilis perangkat ini pada pukul 2.30 waktu Beijing dan mengambil lokasi di Sanlitun Mega Studio Theatre.

Dari Poster yang beredar kemungkinan besar perangkat ini akan jadi smartphone selfie karena dapat dilihat dari hasil jepretannya yang cukup menarik, kemungkinan besar perangkat ini akan dijual dengan dihargai sekitar 999 Yuan atau sekitar Rp2,2 juta.

Berbicara ke spesifikasinya eizu M6T akan memiliki layar berukuran 5,7 inci dan dipacu oleh prosesor 1,5 GHz Octa-core. Ada tiga varian RAM yang ditawarkan, yakni 2 GB, 3 GB dan 4 GB serta pilihan ROM berkapasitas 16 GB, 32 GB dan 64 GB. Baterai tanam berkapasitas 3.230 mAh.

selain itu bocoran lain juga sebutkan bahwa perangkat ini akan memakai dual-camera belakang 13 MP + 2 MP sedangkan untuk kamera depannya diketahui bakal memakai resolusi 8MP.

Meizu M6T Poster
Meizu M6T Poster

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top